Home » Ekonomi » Begini Cara Praktis Menghitung Kalkulator Anuitas

Begini Cara Praktis Menghitung Kalkulator Anuitas

KALKULATOR ANUITAS – Ketika Anda berniat untuk mengajukan kredit di bank, maka perhatikan plafonnya.

Tak hanya itu saja, Anda juga perlu mencermati besaran angsuran yang harus dibayar sampai batas waktu pelunasan pinjaman.

Pun, pahami juga jenis bunga kredit agar tidak merasa tertipu dengan besarnya pembayaran yang mesti dilunasi.

Ada beberapa cara hitung bunga yang berlaku untuk kredit di bank. Nah, salah satu yang mesti Anda ketahui adalah bunga anuitas.

Dengan kalkulator anuitas, maka Anda bisa mengetahui nilai pembayaran total angsurannya.

Pengertian Bunga Anuitas

Dalam kalkulator anuitas, bunga anuitas merupakan metode penghitungan bunga dari pinjaman yang ditujukan agar nasabah semakin mudah dalam membayar angsuran pada setiap periode.

Sistem yang diterapkan untuk anuitas adalah dengan bunga mengambang maupun bunga efektif dan juga bunga tetap.

Dari jenis bunga efektif, pada praktik kesehariannya terdapat modifikasi penerapan bunga yang kemudian disebut sebagai metode anuitas.

Jadi, nilai pembayaran total angsuran pada bunga efektif setiap bulan menjadi berbeda. Sehingga, debitur pun kerap merasa bingung.

Untuk itu, kreditur membuat sebuah cara agar perhitungan kurang lebih menjadi sama laiknya penghitungan bunga efektif untuk setiap bulan dengan angsuran pokok yang berbeda.

Pada bunga efektif, angsuran pokok dihasilkan dari jumlah pinjaman yang dibagi tenor kredit.

Beda lagi dengan kalkulator bunga anuitas dimana angsuran pokok diperoleh dari total angsuran yang sudah ditetapkan dikurangi dengan hasil hitung bunga anuitas.

Sementara itu, ada berbagai jenis bunga yang lainnya yang kerap digunakan oleh penyedia kredit.

Seperti bunga flat yakni bunga dengan jumlah angsuran tetap dan bunga efektif yang ditujukan untuk kredit jangka panjang.

Selain itu, ada juga bunga tetap dan mengambang. Bunga tetap adalah bunga yang diberikan dalam tenor kredit yang tidak berubah.

Persentasenya selalu sama dari awal hingga pelunasan tagihan. Sedangkan bunga mengambang adalah bunga yang dipengaruhi pergerakan kondisi pasar.

Apabila persentase bunga di pasaran menurun, maka bunga pinjaman pun akan menurun.

Kelebihan dan Kekurangan Bunga Anuitas

Meskipun bunga anuitas ini terkesan tidak berbeda dengan bunga tetap yakni memiliki angsuran yang sama setiap bulannya.

Namun, bunga anuitas mempunyai kelebihan serta kekurangan tersendiri.

Apabila Anda ingin meminjam sejumlah uang dan pihak bank menawarkan bunga anuitas, maka sebaiknya Anda pertimbangkan terlebih dahulu kelebihan dan kekurangannya.

Penjelasan mengenai kelebihan dan kekurangan kalkulator anuitas dapat Anda simak di bawah ini:

Kelebihan:

  1. Angsuran bulanan dibayarkan secara tetap, sehingga tidak akan memengaruhi arus kas Anda.
  2. Bunga dihitung dengan jelas yakni dari sisa pokok yang belum dibayarkan.
  3. Tidak terlalu merepotkan untuk peminjam yang terus menerus melakukan perhitungan sisa pokok pinjaman seperti pada pinjaman dengan metode bunga efektif.

Kekurangan:

  1. Proses perhitungan yang rumit
  2. Meskipun jumlah cicilan sama per bulannya, yang dibayarkan atau dilunasi terlebih dahulu merupakan bunga pinjaman. Sehingga, pokok pinjaman yang dibayar akan semakin besar sampai pada akhir masa pengembalian.

Proses Perhitungan Kalkulator Anuitas

Pada perhitungan kalkulator anuitas secara manual, Anda dapat mengaplikasikan rumus seperti yang digunakan pada proses menghitung bunga efektif, yakni:

Bunga = SP x i x (30/360)

Dari rumus tersebut, diketahui bahwa:

  • SP : Saldo pokok pinjaman pada bulan sebelumnya.
  • i : suku bunga setiap tahun
  • 30 : jumlah hari setiap bulan
  • 360 : jumlah hari dalam satu tahun

Agar nilainya sesuai dengan konsep pada bunga anuitas, maka rumus tersebut kemudian dikembangkan kembali menjadi:

P x i x [(1 + i) x t) / (1 + i) t – 1)

Dari rumus di atas dapat diketahui bahwa :

  • P : pokok pinjaman
  • i : suku bunga
  • t : periode kredit

Simulasi Kalkulator Anuitas #1

Supaya Anda lebih jelas dna mudah dalam menerapkan perhitungan bunga anuitas, maka, Anda bisa melihat pada contoh berikut ini:

Pak Andrean merupakan pebisnis UMKM yang mempunyai utang modal usaha dengan besar 12 juta rupiah.

Kemudian, Pak Andrean memilih tenor selama 12 bulan dengan bunga sebesar 10 persen. Sehingga, perhitungan jumlah bunga berdasar pada kalkulator anuitas, adalah:

BACA JUGA : 4 Contoh Pembukuan Olshop Sederhana dan Penjelasannya

Berdasar rumus bunga anuitas, maka cicilan bulanan yang harus dibayar: 12.000.000 x 0,83% x (1,105/0,105) = 1.054.991.

Sehingga, pembayarannya menjadi:

Bulan Sisa Utang Pembayaran Pokok Pembayaran Bunga Jumlah Angsuran Sisa Pokok
1 12.000.000 954.991 100.000 1.054.991 11.045.009
2 11.045.009 962.946 92.042 1.054.991 10.082.060
3 10.082.060 970.973 84.017 1.054.991 9.111.087
4 9.111.087 979.065 75.926 1.054.991 8.132.022
5 8.132.022 987.224 67.767 1.054.991 7.144.798
6 7.144.798 995.451 59.540 1.054.991 6.149.348
7 6.149.348 1.003.746 51.245 1.054.991 5.145.602
8 5.145.602 1.012.111 42.880 1.054.991 4.133.491
9 4.133.491 1.020.545 34.446 1.054.991 3.112.946
10 3.112.946 1.029.049 25.941 1.054.991 2.083.897
11 2.083.897 1.037.625 17.366 1.054.991 1.046.272
12 1.046.272 1.046.272 8.719 1.054.991 0
Total 12.000.000 659.888 12.659.888

 

Simulasi Kalkulator Anuitas #2

Agar lebih paham, kali ini, akan ditambahkan satu simulasi lagi. Nah, berikut adalah contoh kasusnya:

Bu Rindy mengajukan kredit KPR senilai 3 juta rupiah dalam jangka waktu 6 bulan.

Bunga pinjamannya adalah 5% setiap tahun dengan metode perhitungan anuitas. Angsuran yang harus dibayarkan oleh Bu Rindy setiap bulannya adalah :

Diketahui :

Pokok pinjaman : 3.000.000

Bunga : 5% per tahun = 0,42% per bulan

Tenor : 6 bulan.

Cicilan Pokoknya adalah: 507.316,93 rupiah

Tabel angsurannya dapat Anda lihat di bawah ini:

Bulan Sisa Utang Pembayaran Pokok Pembayaran Bunga Jumlah Angsuran
1 3.000.000 494.816,93 12.500,00 507.316,93
2 2.505.183,07 496.878,67 10.438,26 507.316,93
3 2.008.304,40 498.949,00 8.367,93 507.316,93
4 1.509.335,40 501.027,95 6.288,98 507.316,93
5 1.008.327,45 503.115,57 4.201,36 507.316,93
6 505.211,88 505.211,88 2.105,05 507.316,93

 

Kalkulator Anuitas Online

Menghitung secara manual terkait dengan bunga anuitas memang cukup rumit. Jika Anda bukan ahli ekonomi, sepertinya akan sangat sulit.

Nah, untuk itu, Anda bisa memanfaatkan kalkulator anuitas online yang dapat Anda akses melalui website keuangan.

Pada kalkulator anuitas online atau simulasi kredit bunga anuitas, Anda hanya perlu memasukkan beberapa informasi yang dibutuhkan untuk mendapat hasil perhitungan bunga.

Pertama, Anda hanya perlu memasukkan jumlah pinjaman. Selanjutnya, masukkan juga tenor atau lama pinjaman.

Jika sudah, input berapa persen bunga pinjaman yang diberikan selama satu tahun. Setelah itu, Anda tinggal meng-klik “kalkulasi”.

Maka, secara otomatis, kalkulator akan menghitungnya. Hasil yang akan muncul berupa jumlah pinjaman, lama pinjaman (dalam tahun), bunga per tahun, dan angsuran per bulannya.

Bahkan, terdapat pula rincian tabel angsuran setiap bulannya seperti angsuran bunga, angsuran pokok, total angsuran, serta sisa pinjaman.

Meskipun pada kalkulator anuitas sudah dihitung secara otomatis, tetapi, kalkulator hanya bersifat simulasi saja.

Untuk lebih jelas, Anda bisa menghubungi pihak bank atau pemberi kredit. Mungkin saja, ada beberapa biaya tambahan yang dimasukkan dalam angsuran seperti biaya administrasi, dan sebagainya.

Demikian pembahasan mengenai kalkulator anuitas. Untuk mencari aman, sebelum mengajukan kredit, buat dulu simulasinya melalui kalkulator anuitas.

Dengan begitu, Anda dapat memperkirakan berapa jumlah angsuran yang akan dibayarkan setiap bulannya.

DONASI SEKARANG Jika bermanfaat, berikan donasi kepada penulis untuk biaya kelola Taukan.com . Terima kasih :)

Tinggalkan komentar